MENU TUTUP

Jokowi Minta Pemda Sisihkan APBD Bantu Korban PHK

Kamis, 15 April 2021 | 10:02:27 WIB
Jokowi Minta Pemda Sisihkan APBD Bantu Korban PHK

GENTAONLINE.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan kepala daerah agar bisa turun tangan untuk mengatasi banyaknya PHK yang terjadi. Jokowi menyebutkan, tak sedikit perusahaan yang terpaksa berhenti beroperasi akibat pandemi Covid-19 dan terpaksa memangkas dan merumahkan karyawannya. 

Merespons kondisi tersebut, Jokowi meminta, kepala daerah menyisihkan anggaran daerahnya untuk program padat karya. Program padat karya seperti perbaikan jalan, pembangunan sekolah, hingga pembangunan irigasi inilah yang diyakini mampu menyerap tenaga kerja. 

"Saya minta juga APBD ini bisa memberikan pekerjaan kepada masyarakat di lapis bawah. Dengan cara perbanyak program padat karya untuk penciptaan lapangan pekerjaan sambil menunggu ekonomi kembali pulih sepenuhnya," kata Presiden Jokowi. 

Selain penciptaan program padat karya, bantuan sosial juga diminta presiden agar cepat disalurkan. Menurutnya, pemda perlu menambal penyaluran bantuan ke titik-titik atau kelompok masyarakat yang belum tersentuh bantuan dari pemerintah pusat. Bantuan, ujar presiden, juga bisa berbentuk akses modal untuk pelaku UMKM.(rep)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kades Muara Uwai Diduga Selewengkan Dana Desa dan Jual Tanah Kas Desa

2

Gejolak di Kampar Tokoh Adat Marah, Sekda Dinilai Arogan dan Lecehkan Ninik Mamak

3

FEIS UIN Suska Riau Rayakan Milad ke-20, Dema Sukses Gelar ECOS Fest Penuh Semangat

4

Irwan Saputra Diduga Gelapkan Dana KUR BNI, Kabur ke Malaysia — Publik Desak Penegak Hukum Bergerak, Tagih Janji Presiden Prabowo

5

DPRD Siak Desak Polsek Kandis Tangkap Pimpinan Koperasi Makmur Mandiri Diduga Tipu Ratusan Juta

6

Eks Ketua DPRD Kuansing Muslim Ditahan, Minta Anggota Banggar Lain Ikut Diproses

7

Proyek Turap di Jalan Lintas Bangkinang–Pekanbaru Diduga Siluman, Masyarakat Desak Pemerintah Usut

8

Warga Gunung Mulya Desak Kejati Riau Panggil PT Adi Mulya Agrolestari yang Diduga Tak Bayar Hak Warga

9

Aksi Berdarah di Depan Kanwil BPN Riau, Massa Desak Presiden Prabowo Copot Pejabat dan Usut Mafia Tanah