MENU TUTUP

Berawal dari Isu Pemanggilan Mantan Kades Kualu Nenas Idrus Ma'arif, Hal ini Terkuak !

Sabtu, 06 Januari 2024 | 14:57:05 WIB
Berawal dari Isu Pemanggilan Mantan Kades Kualu Nenas Idrus Ma'arif, Hal ini Terkuak ! Gambar Ilustrasi

GENTAONLINE.COM-Beredar isu mantan Kepala Desa Kualu Nenas, Kec. Tambang, Kab. Kampar Idrus Ma'arif dipanggil oleh Polsek Tambang. Pemanggilan tersebut dikabarkan berkaitan dengan dugaan penyalahgunaan dana Bansos bagi warga miskin.

"Kades KN Idrus dipanggil Polsek Tambang pak. Dugaan Penyelewengan dana Bansos untuk warga miskin" sebut warga Kualu Nenas yang tak ingin disebut namanya, Jum'at (5/1).

Lebih mengejutkan, saat informasi tersebut didalami wartawan, salah seorang ASN di Kec. Tambang membenarkan dan mengatakan yang dipanggil bukan hanya Idrus Maarif (mantan Kades Kualu Nenas), tapi seluruh Kades se-Kecamatan Tambang. "Kecuali Kades Kemang Indah dan Palung Raya" Ungkap CM.

Disampaikannya, pemanggilan tersebut berkaitan dengan dana pengadaan Ayam pedaging dan petelur. "Program ketahanan pangan dana DD tahun anggaran 2022-2023 pak" beber CM.

Terpisah, mantan Kades Kualu Nenas Idrus Ma'arif saat dikonfirmasi wartawan membantah informasi tersebut. "Sampai sekarang gak dapat info (Pemanggilan-red)" sebutnya.

Jawaban yang sama disampaikan oleh Kapolsek Tambang AKP Marupa Sibarani.

"Polsek Tambang tidak ada manggil Kades apalagi seluruh Kades se Kecamatan Tambang" ujarnya menjawab pertanyaan wartawan.

Masih menjadi teka-teki, mana informasi yang benar saat ini. Jika bukan Polsek Tambang, lalu kemana seluruh Kades se-Kec. Tambang (Kecuali Kemang Indah dan Palung Raya) menghadap ? Dan siapa yang memanggil ?? 
(Tim)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Gejolak di Kampar Tokoh Adat Marah, Sekda Dinilai Arogan dan Lecehkan Ninik Mamak

2

FEIS UIN Suska Riau Rayakan Milad ke-20, Dema Sukses Gelar ECOS Fest Penuh Semangat

3

Irwan Saputra Diduga Gelapkan Dana KUR BNI, Kabur ke Malaysia — Publik Desak Penegak Hukum Bergerak, Tagih Janji Presiden Prabowo

4

DPRD Siak Desak Polsek Kandis Tangkap Pimpinan Koperasi Makmur Mandiri Diduga Tipu Ratusan Juta

5

Eks Ketua DPRD Kuansing Muslim Ditahan, Minta Anggota Banggar Lain Ikut Diproses

6

Proyek Turap di Jalan Lintas Bangkinang–Pekanbaru Diduga Siluman, Masyarakat Desak Pemerintah Usut

7

Warga Gunung Mulya Desak Kejati Riau Panggil PT Adi Mulya Agrolestari yang Diduga Tak Bayar Hak Warga

8

Aksi Berdarah di Depan Kanwil BPN Riau, Massa Desak Presiden Prabowo Copot Pejabat dan Usut Mafia Tanah

9

Diduga Pungli, Pengurus DEMA Universitas dan Fakultas di UIN Suska Riau Keluhkan Pungutan Sewa Lapak Tenda Rp. 50 - 150 Ribu per Hari