MENU TUTUP

BM PAN Pelalawan Kecam PT RAPP, ini Alasannya

Ahad, 11 Maret 2018 | 14:35:28 WIB
BM PAN Pelalawan Kecam PT RAPP, ini Alasannya Ade Bayo

GENTAONLINE. COM-Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN) kabupaten Pelalawan mengecam tindakan perusahaan kertas Riau yakni PT Riau Andalan Pulp and Paper ( RAPP)  yang mendatangkan pekerja asing dari china. 

Pengurus BM PAN pelalawan Riyan Ade Putra mengatakan, dengan mengadakan pengangkatan tenaga kerja asing yang berjumlah besar akan lebih cendrung berdampak negatif terhadap masyarakat lokal. " Tentu kebijakan PT Rapp ini kita tentang karena di tengah masalah ekonomi yang sekarang sangat susah mencari pekerjaan bagi masyarakat lokal kok tiba - tiba RAPP merekrut tenaga kerja asing dengan jumlah banyak " Ungkap Riyan yang akrab di sapa Ade Bayo ini , Sabtu ( 10 /3) . 

Lanjut Ade Bayo,  dampak lain yang di timbulkan dengan banyaknya tenaga kerja asing yang masuk bisa menyebabkan masalah baru,  seperti portitusi ia perkirakan kembali meningkat. " Tentu portitusi akan meningkat karena kebanyakan para TKA tidak membawa istrinya ke sini,  maka akan menyebabkan gejala sosial yakni prostitusi, nah posisi RAPP yang lebih banyak beroperasi di Kabupaten Pelalawan ini dampak nya ke kami masyarakat Pelalawan " Lanjutnya. 

Terakhir Ade menambahkan,  dirinya mendukung penuh langkah DPRD provinsi Riau yang memanggil pihak RAPP untuk di minta keterangan terkait persoalan TKA tersebut. 

Selain itu ia juga akan berkoordinasi dengan Barisan Muda Penegak Amanat Nasional Provinsi Riau untuk ikut mendesak PT RAPP  untuk meninjau kembali persoalan TKA tersebut. (Genta) 

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Gejolak di Kampar Tokoh Adat Marah, Sekda Dinilai Arogan dan Lecehkan Ninik Mamak

2

FEIS UIN Suska Riau Rayakan Milad ke-20, Dema Sukses Gelar ECOS Fest Penuh Semangat

3

Irwan Saputra Diduga Gelapkan Dana KUR BNI, Kabur ke Malaysia — Publik Desak Penegak Hukum Bergerak, Tagih Janji Presiden Prabowo

4

DPRD Siak Desak Polsek Kandis Tangkap Pimpinan Koperasi Makmur Mandiri Diduga Tipu Ratusan Juta

5

Eks Ketua DPRD Kuansing Muslim Ditahan, Minta Anggota Banggar Lain Ikut Diproses

6

Proyek Turap di Jalan Lintas Bangkinang–Pekanbaru Diduga Siluman, Masyarakat Desak Pemerintah Usut

7

Warga Gunung Mulya Desak Kejati Riau Panggil PT Adi Mulya Agrolestari yang Diduga Tak Bayar Hak Warga

8

Aksi Berdarah di Depan Kanwil BPN Riau, Massa Desak Presiden Prabowo Copot Pejabat dan Usut Mafia Tanah

9

Diduga Pungli, Pengurus DEMA Universitas dan Fakultas di UIN Suska Riau Keluhkan Pungutan Sewa Lapak Tenda Rp. 50 - 150 Ribu per Hari