MENU TUTUP

Survei: 48,2 Persen Masyarakat Merasa Kondisi Finansial Memburuk

Selasa, 13 April 2021 | 09:10:06 WIB
Survei: 48,2 Persen Masyarakat Merasa Kondisi Finansial Memburuk
Kondisi finansial masyarakat Indonesia saat ini makin buruk bila dibandingkan dengan tahun lulu. / Berdasarkan temuan lembaga survei Kelompok Kajian dan Diskusi Opini Publik Indonesia (KedaiKOPI), setidaknya ada 48,2 masyarakat merasa finansial mereka cenderung memburuk dibanding tahun sebelumnya. / "Kondisi finansial hari ini dibanding tahun lalu, 48,2 persen mengatakan lebih buruk," ujar Direktur Eksekutif Lembaga Survei KedaiKOPI, Kunto Adi Wibowo saat memaparkan hasil surveinya melalui daring, Senin (12/4). / Sementara itu, sebanyak 42,6 persen masyarakat merasa sama saja alias tidak ada perubahan dari tahun-tahun sebelumnya. / "Dan 9,2 persen bilang lebih baik," lanjut Kunto. / Kunto menambahkan, buruknya kondisi finansial masyarakat disebabkan oleh faktor pagebluk Covid-19 yang telah berdampak signifikan terhadap perekonomian nasional. / "Ini sangat mungkin efek dari pandemi Covid-19," pungkasnya. / Survei KedaiKOPI digelar pada periodisasi 29 Maret sampai 4 April 2021. Survei ini menggunakan metodologi telesurvei atau wawancara via telepon di 34 provinsi di Indonesia dengan melibatkan 1.260 responden.(rml)
Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Gejolak di Kampar Tokoh Adat Marah, Sekda Dinilai Arogan dan Lecehkan Ninik Mamak

2

FEIS UIN Suska Riau Rayakan Milad ke-20, Dema Sukses Gelar ECOS Fest Penuh Semangat

3

Irwan Saputra Diduga Gelapkan Dana KUR BNI, Kabur ke Malaysia — Publik Desak Penegak Hukum Bergerak, Tagih Janji Presiden Prabowo

4

DPRD Siak Desak Polsek Kandis Tangkap Pimpinan Koperasi Makmur Mandiri Diduga Tipu Ratusan Juta

5

Eks Ketua DPRD Kuansing Muslim Ditahan, Minta Anggota Banggar Lain Ikut Diproses

6

Proyek Turap di Jalan Lintas Bangkinang–Pekanbaru Diduga Siluman, Masyarakat Desak Pemerintah Usut

7

Warga Gunung Mulya Desak Kejati Riau Panggil PT Adi Mulya Agrolestari yang Diduga Tak Bayar Hak Warga

8

Aksi Berdarah di Depan Kanwil BPN Riau, Massa Desak Presiden Prabowo Copot Pejabat dan Usut Mafia Tanah

9

Diduga Pungli, Pengurus DEMA Universitas dan Fakultas di UIN Suska Riau Keluhkan Pungutan Sewa Lapak Tenda Rp. 50 - 150 Ribu per Hari