MENU TUTUP

Sebanyak 80 Juta Orang Sudah Vaksinasi Dosis Lengkap

Kamis, 11 November 2021 | 09:02:30 WIB
Sebanyak 80 Juta Orang Sudah Vaksinasi Dosis Lengkap

GENTAONLINE.COM - Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19 dr Reisa Broto Asmoro menyampaikan, 80 juta orang Indonesia telah menjalani vaksinasi per Rabu (10/11). Hal itu menggembirakan karena vaksin dapat meningkatkan imun tubuh masyarakat dalam menghadapi pandemi yang hingga saat ini masih terus mengintai.

"Lebih dari 80 juta orang sudah divaksinasi lengkap dan hampir 50 juta orang lainnya sudah mendapatkan dosis pertama," katanya dalam dialog virtual KPCPEN yang ditayangkan di akun YouYube FMB9ID IKP, Rabu (10/11).

Reisa mengatakan, dari data penanganan Satgas Covid-19, hingga saat ini lebih dari 90 persen warga Indonesia masih taat bermasker di tempat umum. Menurutnya, angka tersebut menjadi salah satu cara untuk mencegah terjadinya Covid-19 gelombang ketiga.

"Sikap kepahlawanan kita untuk tidak lengah untuk mengantisipasi ancaman gelombang ketiga dengan tetap berdisiplin prokes sambil menyadarkan diri sendiri dan orang di sekeliling kita," tutur dia.

Selain menggunakan masker, dia juga mengimbau untuk terus menjaga jarak dan rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir. "Kebiasaan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir minimal 20 detik membantu mengatasi masuknya kuman di dalam tubuh kita," kata Reisa.(ant)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kades Muara Uwai Diduga Selewengkan Dana Desa dan Jual Tanah Kas Desa

2

Gejolak di Kampar Tokoh Adat Marah, Sekda Dinilai Arogan dan Lecehkan Ninik Mamak

3

FEIS UIN Suska Riau Rayakan Milad ke-20, Dema Sukses Gelar ECOS Fest Penuh Semangat

4

Irwan Saputra Diduga Gelapkan Dana KUR BNI, Kabur ke Malaysia — Publik Desak Penegak Hukum Bergerak, Tagih Janji Presiden Prabowo

5

DPRD Siak Desak Polsek Kandis Tangkap Pimpinan Koperasi Makmur Mandiri Diduga Tipu Ratusan Juta

6

Eks Ketua DPRD Kuansing Muslim Ditahan, Minta Anggota Banggar Lain Ikut Diproses

7

Proyek Turap di Jalan Lintas Bangkinang–Pekanbaru Diduga Siluman, Masyarakat Desak Pemerintah Usut

8

Warga Gunung Mulya Desak Kejati Riau Panggil PT Adi Mulya Agrolestari yang Diduga Tak Bayar Hak Warga

9

Aksi Berdarah di Depan Kanwil BPN Riau, Massa Desak Presiden Prabowo Copot Pejabat dan Usut Mafia Tanah